Pada jaman dahulu, tersebutlah kisah seorang puteri raja di Jawa Barat bernama Dayang Sumbi. Ia mempunyai seorang anak laki-laki yang diberi nama Sangkuriang. Anak tersebut sangat gemar berburu. Ia berburu dengan ditemani oleh Tumang, anjing kesayangan istana. Sangkuriang tidak tahu, bahwa anjing itu adalah titisan dewa dan juga bapaknya.
Pada suatu hari Tumang tidak mau mengikuti perintahnya untuk mengejar hewan buruan. Maka anjing tersebut diusirnya ke dalam hutan. Ketika kembali ke istana, Sangkuriang menceritakan kejadian itu pada ibunya. Bukan main marahnya Dayang Sumbi begitu mendengar cerita itu. Tanpa sengaja ia memukul kepala Sangkuriang dengan sendok nasi yang dipegangnya. Sangkuriang terluka. Ia sangat kecewa dan pergi mengembara.
Setelah kejadian itu, Dayang Sumbi sangat menyesali dirinya. Ia selalu berdoa dan sangat tekun bertapa. Pada suatu ketika, para dewa memberinya sebuah hadiah. Ia akan selamanya muda dan memiliki kecantikan abadi.
Setelah bertahun-tahun mengembara, Sangkuriang akhirnya berniat untuk kembali ke tanah airnya. Sesampainya disana, kerajaan itu sudah berubah total. Disana dijumpainya seorang gadis jelita, yang tak lain adalah Dayang Sumbi. Terpesona oleh kecantikan wanita tersebut maka, Sangkuriang melamarnya. Oleh karena pemuda itu sangat tampan, Dayang Sumbi pun sangat terpesona padanya.
Pada suatu hari Sangkuriang minta pamit untuk berburu. Ia minta tolong Dayang Sumbi untuk merapikan ikat kepalanya. Alangkah terkejutnya Dayang Sumbi ketika melihat bekas luka di kepala calon suaminya. Luka itu persis seperti luka anaknya yang telah pergi merantau. Setelah lama diperhatikannya, ternyata wajah pemuda itu sangat mirip dengan wajah anaknya. Ia menjadi sangat ketakutan.
Maka kemudian ia mencari daya upaya untuk menggagalkan proses peminangan itu. Ia mengajukan dua buah syarat. Pertama, ia meminta pemuda itu untuk membendung sungai Citarum. Dan kedua, ia minta Sangkuriang untuk membuat sebuah sampan besar untuk menyeberang sungai itu. Kedua syarat itu harus sudah dipenuhi sebelum fajar menyingsing.
Malam itu Sangkuriang melakukan tapa. Dengan kesaktiannya ia mengerahkan mahluk-mahluk gaib untuk membantu menyelesaikan pekerjaan itu. Dayang Sumbi pun diam-diam mengintip pekerjaan tersebut.
Begitu pekerjaan itu hampir selesai, Dayang Sumbi memerintahkan pasukannya untuk menggelar kain sutra merah di sebelah timur kota. Ketika menyaksikan warna memerah di timur
kota, Sangkuriang mengira hari sudah menjelang pagi. Ia pun menghentikan pekerjaannya. Ia sangat marah oleh karena itu berarti ia tidak dapat memenuhi syarat yang diminta Dayang Sumbi.
Dengan kekuatannya, ia menjebol bendungan yang dibuatnya. Terjadilah banjir besar melanda seluruh kota. Ia pun kemudian menendang sampan besar yang dibuatnya. Sampan itu melayang dan jatuh menjadi sebuah gunung yang bernama “Tangkuban Perahu.”
Jaman dahulu kala ada sebuah kerajaan yang dipimpin oleh Prabu Tapa Agung. Sudah berhari-hari ini Prabu Tapa Agung terlihat sedang bingung. Tampaknya ada hal berat yang dipikirkannya. Memang, prabu Tapa Agung sudah berniat untuk lengser keprabon atau turun tahta karena merasa sudah tua. Namun dia bingung menentukan siapa penggantinya. Jika menuruti hukum adat maka seharusnya putri Purbararang sebagai putri tertua yang harus menggantikannya. Tapi putri Purbararang terkenal sebagai putri yang sombong dan culas. Dia juga sering memutuskan sesuatu tanpa meikirkan akibatnya terlebih dahulu sehingga sering menimbulkan kekacauan. Prabu Tapa Agung lebih menyukai putri bungsunya yang terkenal sangat arif dan penyayang.
Akhirnya setelah mempertimbangkan masak-masak, prabu Tapa Agung memutuskan untuk menyerahkan tahtanya kepada putri Purbasari. Putri purbararang sangat marah dengan keputusan tersebut. Dia merasa lebih berhak daripada adiknya. Dia menceritakan hal tersebut kepada tunangannya, pangeran Indrajaya. “Ayahanda pilih kasih, kenapa dia memilih Purbasari untuk jadi ratu? Akut tidak terima! Aku harus menghentikannya” gerutunya.
Putri Purbararang menemui Ni Ronde seorang dukun jahat. Dia meminta Ni Ronde untuk memanterai putri Purbasari. Di istana terjadi kehebohan. Kulit putri Purbasari yang awalnya mulus tiba-tiba menjadi bertotol-totol hitam dan gatal. Prabu Tapa Agung sangat heran melihat keadaan putri kesayangannya yang berubah tiba-tiba. “Pasti para leluhur marah karena ayahanda tidak mengikuti hukum yang berlaku. Bukankah sudah jelas bahwa anak tertualah yang harus jadi raja. Sekarang lihat saja purbasari jadi dikutuk. Jangan-jangan sebentar lagi kerajaan ini juga kena kutukan!” kata putri Purbararang.
Prabu Tapa Agung dengan berat hati memutuskan untuk mengasingkan putri Purbasari ke hutan agar kerajaan terbebas dari kutukan. Putri Purbasari dengan besar hati menerima keputusan itu. Dengan ditemani seorang patih, putri purbasari pergi ke hutan. Di sana patih yang baik hati mendirikan sebuah pondok untuk putri tinggal, sementara dia kembali ke kerajaan.
Sementara itu di kahyangan Guru Minda melakukan kesalahan berat yang menyebabkan ia dikutuk dan harus turun ke bumi. Maka turunlah ia ke bumi dengan berwujud seekor lutung. Suatu hari ketika lutung sedang berjalan di hutan, dilihatnya seorang gadis sedang duduk sendirian di sebuah pondok. Gadis itu sangat cantik, sayang kulitnya jelek sekali, bertotol-totol hitam. Gadis itu menyadari kehadiran lutung dan tersenyum. Sejak saat itu lutung yang dipanggil si Utung itu selalu menemani putri Purbasari. Putri senang memiliki teman, apalagi lutung ternyata bisa berbicara sehingga putri Purbasari tidak merasa kesepian. Suatu hari si Utung membawa putri Purbasari ke sebuah danau yang berair sangat jernih. Disuruhnya putri Purbasari untuk mandi. Tiba-tiba terjadi keajaiban. Begitu putri Purbasari berendam di telaga itu, totol-totol di kulitnya langsung lenyap hingga kulitnya kembali bersih dan mulus.
Sementara itu Prabu Tapa Agung sangat rindu kepada putri kesayangannya. Maka dia memerintahkan patih untuk melihat keadaan putri Purbasari di hutan. Alangkah gembiranya ketika dia mendengar kabar bahwa putri Purbasari telah sembuh dari penyakitnya. “Kalau begitu aku akan membawanya kembali ke istana,” kata prabu Tapa Agung.
Putri Purbararang yang posisinya terancam merasa khawatir. Dia berusaha membujuk ayahnya untuk tidak membawa kembali putri Purbasari. Namun keputusan prabu Tapa Agung sudah bulat. Akhirnya putri Purbararang meminta untuk diadakan sayembara. Pemenangnya akan menerima tampuk kerajaan sedangkan yang kalah harus dihukum pancung. Prabu Tapa Agung terpaksa mengikuti keinginan putri tertuanya itu.
Putri Purbasari yang ditantang pleh putri Purbararang juga terpaksa menyetujuinya meski tidak yakin akan menang. Tapi si Utun terus menyemangatinya dan berjanji akan menolongnya.
Akhirnya tiba hari perlombaan. Perlombaan pertama adalah memasak. Masakan yang paling cepat disajikan dan paling lezat akan menang. Putri Purbararang dibantu puluhan pelayan sementara putri Purbasari hanya ditemani si Utun. Tanpa sepengetahuan siapapun si Utun meminta bantuan para bidadari utnuk membantu putri Purbasari sehingga masakannya selesai dalam sekejap dan rasanya sangat lezat. Perlombaan kedua adalah adu panjang rambut. Para pelayan mengurai rambut putri Purbararang dan mengukurnya. Sementara putri Purbasari juga mengurai rambutnya dan para pelayan mengukurnya. Ternyata rambut putri Purbasari lebih panjang 5 cm dari rambut kakaknya. “Baiklah, kau menang!” kata putri Purbararang. “Tapi masih ada satu lomba lagi. Kali ini jika aku kalah aku akan menyerahkan tahta kepadamu, tapi kalau kau kalah kau harus dihukum!” Putri Purbararang tersenyum licik. “Sekarang mari kita adu ketampanan pasangan kita!” katanya sambil menarik tangan pangeran Indrajaya. “Sudah pasti pasanganku lebih tampan karena pasanganmu hanya seekor lutung.” “Nah sekarang kau harus menerima hukumanmu!” katanya. “Tunggu!” teriak si Utun. Tiba-tiba tubuh si Utun dipenuhi asap. Dan ketika asap itu hilang, berdirilah seorang pemuda yang sangat gagah dan tampan. Semua yang hadir memandan dengan terpana. “Aku adalah Guru Minda, pasangan putri Purbasari,” kata pemuda tampan itu. “Silahkan nilai kembali siapa yang lebih tampan. Aku atau pangeran Indrajaya?” Semua menunjuk Guru Minda sebagai pemenangnya, maka putri Purbararang terpaksa mengaku kalah. Namun karena putri Purbasari sangat baik hati, maka dia tidak menghukum putri Purbararang. Dia bahkan mengijinkan kakaknya untuk tetap tinggal di istana bersamanya. Akhirnya di bawah pimpinan putri Purbasari dan si Utun, negeri itu hidup makmur dan sentosa.
Pada zaman dahulu di kawasan ujung timur Propinsi Jawa Timur terdapat sebuah kerajaan besar yang diperintah oleh seorang Raja yang adil dan bijaksana. Raja tersebut mempunyai seorang putra yang gagah bernama Raden Banterang. Kegemaran Raden Banterang adalah berburu. “Pagi hari ini aku akan berburu ke hutan. Siapkan alat berburu,” kata Raden Banterang kepada para abdinya. Setelah peralatan berburu siap, Raden Banterang disertai beberapa pengiringnya berangkat ke hutan. Ketika Raden Banterang berjalan sendirian, ia melihat seekor kijang melintas di depannya. Ia segera mengejar kijang itu hingga masuk jauh ke hutan. Ia terpisah dengan para pengiringnya.
“Kemana seekor kijang tadi?”, kata Raden Banterang, ketika kehilangan jejak buruannya. “Akan ku cari terus sampai dapat,” tekadnya. Raden Banterang menerobos semak belukar dan pepohonan hutan. Namun, binatang buruan itu tidak ditemukan. Ia tiba di sebuah sungai yang sangat bening airnya. “Hem, segar nian air sungai ini,” Raden Banterang minum air sungai itu, sampai merasa hilang dahaganya. Setelah itu, ia meninggalkan sungai. Namun baru beberapa langkah berjalan, tiba-tiba dikejutkan kedatangan seorang gadis cantik jelita.
“Ha? Seorang gadis cantik jelita? Benarkah ia seorang manusia? Jangan-jangan setan penunggu hutan,” gumam Raden Banterang bertanya-tanya. Raden Banterang memberanikan diri mendekati gadis cantik itu. “Kau manusia atau penunggu hutan?” sapa Raden Banterang. “Saya manusia,” jawab gadis itu sambil tersenyum. Raden Banterang pun memperkenalkan dirinya. Gadis cantik itu menyambutnya. “Nama saya Surati berasal dari kerajaan Klungkung”. “Saya berada di tempat ini karena menyelamatkan diri dari serangan musuh. Ayah saya telah gugur dalam mempertahankan mahkota kerajaan,” Jelasnya. Mendengar ucapan gadis itu, Raden Banterang terkejut bukan kepalang. Melihat penderitaan puteri Raja Klungkung itu, Raden Banterang segera menolong dan mengajaknya pulang ke istana. Tak lama kemudian mereka menikah membangun keluarga bahagia.
Ya Allah, Rendahkanlah suaraku bagi mereka Perindahlah ucapanku di depan mereka Lunakkanlah watakku terhadap mereka dan Lembutkan hatiku untuk mereka.......
Ya Allah, Berilah mereka balasan yang sebaik-baiknya, atas didikan mereka padaku dan Pahala yang besar atas kasih sayang yang mereka limpahkan padaku, peliharalah mereka sebagaimana mereka memeliharaku.
Ya Allah, Apa saja gangguan yang telah mereka rasakan atau kesusahan yang mereka deritakan kerana aku, atau hilangnya sesuatu hak mereka kerana perbuatanku, maka jadikanlah itu semua penyebab susutnya dosa-dosa mereka dan bertambahnya pahala kebaikan mereka dengan perkenan-Mu ya Allah, hanya Engkaulah yang berhak membalas kejahatan dengan kebaikan berlipat ganda.
Ya Allah, Bila magfirah-Mu telah mencapai mereka sebelumku, Izinkanlah mereka memberi syafa'at untukku. Tetapi jika sebaliknya, maka izinkanlah aku memberi syafa'at untuk mereka, sehingga kami semua berkumpul bersama dengan santunan-Mu di tempat kediaman yang dinaungi kemulian-Mu, ampunan-Mu serta rahmat-Mu. Sesungguhnya Engkaulah yang memiliki Kurnia Maha Agung, serta anugerah yang tak berakhir dan Engkaulah yang Maha Pengasih diantara semua pengasih.
Amin Ya Rabbul Alamin..
PERANAN dan DAMPAK
PENGGUNAAN TEKNOLOGI INFORMASI
dan KOMUNIKASI
Perkembangan teknologi menjadikan segala pekerjaan dapat dikerjakan dengan sangat cepat dan mudah , hal itu tentu sangat mempengaruhi pola kehidupan dan budaya masyarakat. Kemajuan di semua bidang wujud dari penggunaan teknologi informasi dan komunikasi .
Apa keutungan dan kerugian dari penggunaan teknologi informasi dan komunikasi.
A.Peranan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Kehidupan Sehari-hari
1.Peran TIK dalam dunia pendidikan
Hal pertama yang bersentuhan langsung dengan teknologi khususnya teknologi informasidan komunikasi adalah dunia pendidikan.
Melalui pakar peneliti dan pakar pendidikanlah pengembangan ide, yang bukan berasal dari kalangan pendidikan , sehingga akhirnya diperoleh hasil berupa teknologi yang diinginkan oleh semua orang.
Beberapa peranan TIK dalam bidang pendidikan antaralain :
vKelas/ kursus online
Dengan memanfaatkan program CMS(Conten Management System) yang mendukung LMS ( Learnimg Management System ) ,maka kita dapat membangun kelas/ kursus online. BeberapaCMS yang biasa dipakai untuk LMS antaralain : Moodle ,Dokeos , ATutor , dll.
vDiskusi online
Diskusi online dapat dilakukan jika memiliki account (akun)e-mail.dengane-mail kita dapat mendaftar ke forum- forum diskusi yang banyak di internet.
vPerpustakaan online
Perpustakaan online mungkin masih belum populer seperti perpustakaanbiasa. Namun perpustakaan online bisa menjadi sangat dibutuhkan pada saat-saattertentu . Kita dapat membaca,men-download, free book dari perpustakaan online.
vKonsultasi online dengan pakar
Bergembiralah orang yang hidup pada masa cyber, karena walaupun putussekolah, masih dapat belajar kapan saja dan di mana saja melalui internet. Beberapa pakar menyediakan waktu dan pikirannya untuk membantu kita dalam belajar yang dituangkan melalui halaman web pribadinya, misalnya bapak Onno W.Purbo seorang pakar di bidang TIK dan Elektronika.
Berbagi hasil penelitian
Siapa yang pelit dia tidak akan memiliki banyak kawan. Sebuah contoh : Seorang
mahasiswa Finlandia, Linus Torvald pada tahun 1991 melakukan penelitian tentang kernel system operasi. Beliau sempat di ejek oleh professor Tannembaun bahwa apa yang dilakukannya akan sia-sia. Namun tekat kuat membuatnnya pantang menyerah. Ide kernel dinamakan Linux diluncurkan ke internet dengan himbauan siapa saja boleh bergabung dan hasilnya boleh digunakan siapa saja. Sekarang Linux menjadi sebuah system operasi yang bagus dan di pakai dalam berbagai bidang.
2. Peran TIK dalam dunia bissnis
Pembisnis adalah salah satu praktisi yang secara sadar atau tidak merupakan pengguna
pertama dari hasil teknologi informasi dan komunikasi. Dan tangan pembisnis pula
nasib sebuah teknologi, apakah berkembang makin pesat, ataukah malah mati dan dilupakan orang.
ve-Commerce: Perdagangan elektronik yaitu perdagangan yang memanfaatkan jaringan telekomunikasi terutama internet.
vSMS banking: Layanan perbankan yang membolehkan nasabah untuk melakukan transaksi melalui SMS. Nasabah harus mendaftarkan diri ke bank tersebut untuk mendapatkan layanan ini.
vInternet banking : Layanan perbankan yang dilakukan dengan internet. Nasabah cukup memasukihalaman web bank tersebut, mendaftarkan diri untuk menggunakan layanan internet banking.
3. Peran TIK dalam pemerintah
Jika pemerintah tidak mau menggunakan teknologi informasi dan komunikasi, mungkin pemerintah tersebut akan tertinggal dalam perkembangan jaman.
Ambil sebuah contoh, jika pemerintah tidak menggunakan telepon, melainkan hanya mengandalkan kurir,tentu aktivitas pemerintah akan menjadi sangat lambat, memboroskan keuangan dan membosankan.
Peran TIK dalam dunia pemerintahan di kenal dengan istilah e-governmment atau be-gov (electronic govermment)
Ada tiga macam e-government :
G2C (Government to Citizen )
Hubungan pemerintah dengan masyarakat (rakyat)
G2B (Government to Business)
Hubungan pemerintah dengan dunia usaha
G2G (Government to Government)
Hubungan pemerintah dengan pemerintah lain (antar pemerintah)
4.Peran TIK dalam bidang social
Peran TIK dalam bidang social meliputi berbagai kalangan yang sangat luas, Manfaat TIK baru dapat dirasakan oleh masyarakat luas tidak lepas dari peran pemerintah dan pelaku bisnis. Pemberian izin untuk mendirikan ISP, dan semakin murahnya akses internet turut berperan dalam sosialisasi internet bagi masyarakat luas, termasuk masyarakat pedesaan.
Beberapa ICT(Information and communication technology), dibangun untuk masyarakat pedesaan.
Beberapa manfaat telecenter/ ICT bagi masyarakat antara lain:
vSebagai sumber dan sarana belajar.
vSebagai sarana untuk mencari peluang usaha
vMeningkatkan pengetahuan tentang kesehatan.
vMenumbuhkan jiwa kewirausahaan.
B. Dampak penggunaan Teknologi Informasi dan Komunikasi
Sudah menjadi hukum alam bahwa ada yang kuat tentu ada yang lemah, ada yang suka
tentu ada yang benci, ada yang sisi baik tentu ada yang sisi buruk.Dalam memanfaatkanteknologi informasi dan komunikasi kita tentu mendaparkan keuntungan sekaligus mengalami kerugian.Seperti ketika kita meminum obat untuk kesembuhan kita dari penyakit, maka sebagai konsekuwensinya kita juga akan menderita efek samping dari penggunaan obat tersebut. Seorang dokter yang bijak tentu akan memilihkan pasiennya obat dengan efek samping yang ringan bahkan tanpa efek samping sama sekali. Demikian halnya dengan penggunaan teknologi informasi dan komunikasi, kita berusaha memaksimalkan mungkin sesuai kebutuhan kita dan menghindari sekecil kerugian yang mungkin timbul.
Sebuah teknologi lahir adalah untuk membantu kebutuhan manusia, namun disisi lain tentu ada yang merasa dirugikan.
1.Pembajakan Software
sebuah software/ perangkat lunak adalah sekumpulan instruksi yang ditulis dalam bahasa tertentu dan akan melakukan tugas tertentu. Satu buah perangkat lunak/ aplikasi bisa terdiri atas beberapa baris kalimat saja, bisa pula hingga jutaan baris kalimat atau ribuan lembar kertas. Tentu saja untuk aplikasi kecil hanya beberapa baris,membuatnya tidak memakan banyak waktu, tenaga dan pikiran. Maka biasanya boleh dikopi atau digunakan secara bebas.
Namun untuk aplikasibesar yang mencapai beribu-ribu halaman melibatkan beberapa pakar,menelan banyak dana, membutuhkan waktu kerja yang lama. Tentu sangat menyakitkan jika kemudian digunakan pihak lain tanpa izin dari pihak pembuat.
Ketentuan Pidana
Pasal 72 ayat 3
Barang siapa dengan sengaja dan tanpa hak memperbanyak penggunaan untuk kepentingan komersial suatu program komputer, dipidana dengan pidana penjara paling lama 5 (lima) tahun dan atau denda paling banyakRp.500.000.000,00 ( lima ratus juta rupiah )
Untuk menanggulangi penggunaan software tanpa izin (pembajakan software), maka pemerintah telah membuat sebuah UU No.19 tahun 2002 tentang Hak Cipta yang dikenal dengan UU Hak Atas Kekayaan Intelektual (UU HAKI)
2.Penyebaran Virus
Satu lagi sisi buruk dari penggunaan teknologi informasi dan komunikasi adalah adanya ganggua berupa virus. Virus adalah sebuah program aplikasi dengan tujuan untuk mengganggu, bahkan merusak.
Virus biasanya menyebar melalui media simpan bergerak (disket,flashdisk,CD) dan juga jaringan internet. Program aplikasi yang tergolong jenis virus antara lain : worm, spyware, Trojan, dll.
Beberapa program anti virus yang ada bersifat free/demo (30 hari) seperti : AVG, Antivira, Avast home, dll.
Beberpa hal yang perlu diperhatikan berkaitan dengan virus :
vInstal program anti virus. Bersikaplah bijaksana.
vSelalu meng-update data beserta anti virus. Pencipta virus dari hari ke hari selalu ada.
vMembuat back-up data sebelum memasukkan flashdisk/CD.
vBerhati-hati ketika berselancar di dunia maya (internet).
3.Pornografi
Tak dapat dipungkiri bahwa pornografi merupakan daya tarik bagi pengguna komputer dan internet. Mereka bisa duduk berjam-jam layaknya orang sedang memainkan sebuah game hanya untuk melihat tayangan berbau pornografi. Akibatnya tentu saja bisa sakit, malas belajar hingga nilainya turun drastic, susah tidur, dll.
Kadang-kadang ada juga orang yang menyalahgunakan internet untuk memasang gambar artis yang dibuat seolah-olah artis tersebut telanjang.
4.Cyber Crime
Kejahatan tidak hanya dalam dunia nyata,di dalam dunia maya (internet) juga banyak terjadi tindak kejahatan (pelanggaran / tindakan melawan hukum).
Beberapa bentuk kejahatan di internet antara lain:
vPhising:
Bentuk kejahatan untuk mengecoh orang lain (calon korban) untuk memberikan data-data pribadinya kepada pelaku. Data pribadi bisa berupa UserID, Password dan PIN yang akan digunakan pelaku untuk hal-hal yang dapat merugikan korban.
vCarding
Dengan menggunakan program soofing, carder (pelaku) dapat mencuri data-data kartu kredit korban, kemudian digunakan untuk melakukan transaksi online.
vCyber espionage
Bentuk kejahatan yang dilakukan untuk memata-matai sebuah negara atau sebuah perusahaan dengan menggunakan spyware tertentu. Data rahasia dari negara atau perusahaan akan dikirim ke pelaku tanpa diketahui oleh pihak negara atau perusahaan.
vIllegal contest
Bertujuan untuk menimbulkan kekacauan dengan jalan memasukkan data atau informasi tidak benar tentang suatu hal ke internet. Seperti memasang foto artis yang tidak bugil menjadi bugil.
vUnauthorized access
Memasuki sistem komputer pihak lain tanpa izin (penyusupan) dengan jalan memanfaatkan kelemahan sistem keamanan jaringan komputer.
Untuk melakukan penyusupan dilakukan dengan teknik hacking. Dari sinilah kemudian timbul istilah hacker. Menguji system keamanan dan jika dia sukses membobol system keamanan maka terbukti bahwa system keamanan tersebut belum baik.
Hacker dibagi menjadi dua kelompok :
§Cracer melakukan untuk tujuan kejahatan dengan jalan memanfaatkan celah keamanan system untuk kepentingannya sendiri.
§Hacker melakukan untuk tujuan kebaikan dengan jalan memberitahu pemilik bahwa systemnya tidak aman.
Aku dan Ahmad pergi ke rumah kakek,tujuan ke rumah kakek adalah ingin mendengar cerita dari kakek tentang ashabul kafi.
Cerita tentang tujuh anak mudah dan satu ekor anjing yang tertidur di gua selama 300 tahun lamanya.
Aku bar jalan ke rumah ahmad sesampai di rumah ahmad,”(kuberteriak) assalamualaikum antum-antum maen yuks?”jawab ah-
mad”waalaikum salam maen ke mana ga?”sahutku”kerumah kakek katanya kakek pengen cerita sesuatu””ah yang benar antum?””
iya nanti deh antum ke sana aja?””ana izin dulu dengan ibuku ya ga”” oke aku tunggu ya”.
Sambil berlari ketempat ibunya yang sedang memasak”ibu ahmad pergi ke rumah kakek ya bersama arga?”jawab ibunya ahmad
“ya sudah tapi jangan lama-lama nanti ayahmu pulang mad””iya bu,assalamualaikum””waalaikum salam.”
Aku dan ahmad pergi ke rumah kakek ternyata sesampainya di rumah kakek,kakek sudah siap mengandil al-qur’an karena cerita itu ada di dalam al-qur’an,”assalamualaikum”jawab kakek”waalaikum salam””eh arga ahmad silakan masuk.”
Kakek pengen cerita tentang askhabul khafi tentang cerita anak muda yang tinggal didalam gua selama 300 tahun lamanya dan semua itu tertulis didalam al-qur’an pada syurat khafi ayat 22,24,25,26.
Cerita dari rakyat ppada ratusan tahun yang lalu ini tertulis jelas dalam al-qur’an inin pada surat al khafi”Nanti(ada orang yang
Akan)mengatakan(jumlah mereka)adalah tiga orang yang keempat adalah anjingnya,dan(yang lain)mengatakan (jumlah mereka) adalah lima orang yang keenam adalah anjingnya,sebagai terkaan terhadap barang yang ghaib;dan(yang lain lagi) mengatakan:
(jumlah mereka)tujuh orang,yang kedelapan adalah anjingnya.Katakanlah:Rabbku lebih mengetahui jumlah mereka;tidak ada orang
yang mengetahui (bilangan) mereka kecuali sedikit.karena itu janganlah kamu (muhamad) bertengkar tentang hal mereka, kecuali
pertengkaran lahir saja dan jangan kamu menyatakan tentang mereka (pemuda-pemuda itu) kepada seorangpun di antara mereka .
kecuali (dengan menyebut):insya allah.dan ingatlah kepada Rabbmu jika kamu lupa dan katakanlah :mudah-mudahan Rabbku akan memberiku petunjuk kepada yang lebih dekat kebenaranya dari pada ini.dan mereka tinggal dalam gua mereka 300 tahun dan ditambah 9tahun (lagi).katakanlah :allah lebih mengetahui berapa lamanya mereka tinggal (digua);kepunyaanya-lah semua yang tersembunyi di langit dan dibumi.alangkah terang penglihatan-nya dan alangkah tajam pendengaran-nya;tak ada seorang pelindungpun bagi mereka selain dari pada-nya ;dan dia tidak mengambil seorang punmenjadi sekutu-nyadalam menetapkan keputusan(qs. 18:22,24,25,&26)
dari situ di ceritakan pada waktu itu ada raja yang kejam dariromawibarat yang memaksa penduduknya supaya semua menyembah berhala, namun pada massa itu umat muslim belum ada atau nabi muhammad belum diutus kedunia oleh allah. dan tujuh pemuda yang bersembunyi didalam gua supaya tidak dibunuh oleh raja yang itu karena pemuda itu ingin beribadah kepada allah bukan berhala
setelah berhasil bersembunyi ia langsung beribadah kepada allah selama sembilan tahun lamanya.lalu mereka kelelahan dan tertidur selama 300 tahun lamanya.
"oh jadi begitu ya kek!""iya ga,ashabul kafih ini sangat penting ""untuk kalian pahami.""aduh sudah adzan magrib sudah yake ahmad warga pulang dulu sukron ya ke atas ceritanya!""afwan ahmad"